Di setiap kegiatan mahasiswa, pasti ada divisi yang selalu mencari perhatian, yaitu divisi Danus. Ini lho alasan memilih divisi danus di berbagai acara mahasiswa. Sebab, tanpa adanya divisi ini, mungkin sebuah acara tidak bisa berjalan dengan baik karena semua acara membutuhkan dana segar untuk menjalakan semua hal.
Nah, kebanyakan nih ciri-ciri mahasiswa yang gabung dalam divisi ini adalah orang yang memiliki jiwa-jiwa entrepreneur yang baik. Hal yang paling dasar adalah memikirkan bagaimana mendapatkan uang untuk acara mulai dari jualan sampai cara-cara yang lain.
Tugas Divisi Danus
Sebenarnya, tugas utama dari divisi dana usaha ini adalah mencari uang untuk keberlangsungan acara diluar dari sponsorship. Sebab, untuk sponsorship biasanya masuk pada divisi hubungan masyarakat (humas).
Artikel terkait: Alasan Memilih Divisi Humas Kepanitiaan
Alasan Memilih Divisi Danus
Daripada basa basi, berikut alasan yang bisa meyakinkanmu untuk bisa gabung dalam divisi ini.
1. Jiwa Pemberani
Mahasiswa yang saat kepanitiaan masuk dalam divisi dana usaha, biasanya dia adalah orang yang berani di depan umum. Apalagi kalau membutuhkan dana yang besar, teman-teman di divisi lain juga harus dikelola dengan baik untuk bisa mendapatkan dana sesuai yang diperlukan.
2. Tidak Malu
Dulu, kalau di Jogja, banyak mahasiswa yang hari sabtu dan minggu datang ke Alun-Alun Kidul Yogyakarta atau Malioboro menawarkan jualan es teh, bunga mawar atau jualan lainnya. Nah, inilah kadang yang dilakukan mahasiswa untuk mendapatkan salah satu pemasukan untuk dana acara.
Nah, untuk bisa mendapatkan pembeli dari produk yang dijual ini, maka mahasiswa tidak boleh yang namanya ada rasa malu. Harus berani untuk menawarkan produk.
3. Punya Ide Bisnis
Terakhir, jiwa yang paling terlihat adalah punya ide jualan, bisnis dan kewirausahaan yang tinggi. Sebab, menentukan akan jualan apa dan menentukan lokasi untuk jualan adalah salah satu skill untuk bisa jualan yang laku dan bisa tepat target pasarnya.
Nah, secara tidak langsung akan terbentuk jiwa-jiwa kapitalis. Kalau bisa harus kapitalis,m semua hal harus diuangkan. Danus harus pandai-pandai mencari peluang mana yang bisa dieksekusi dengan mudah dan susah.
Itulah tiga hal yang mungkin menjadi alasan mengapa sebaiknya kalian mahasiswa baru masuk di Divisi Dana Usaha. Semoga artikel alasan memilih divisi danus bisa membantu menjawab kekepoan kalian ya dengan baik. Yuk, simak tips kuliah lainnya khususnya dunia kepanitian berikut.
- 3 Alasan Memilih Divisi Minat dan Bakat
- Alasan Memilih Divisi Kaderisasi
- Alasan Memilih Divisi Konsumsi (Sie Konsumsi)