LOGO BARU DUNIAKAMPUS

Sistematika Penulisan Makalah dan Penjelasan 8 Halnya

sistematika penulisan makalah

Dalam membuat makalah, untuk susunan atau sistematika penulisan makalah tidak boleh sembarangan tetapi ada ketentuannya. Pahami artikel ini supaya bisa memahami ada apa saja sih dalam sebuah makalah yang baik dan benar itu.

Memang, masalah mahasiswa zaman sekarang adalah membuat makalah hanya sebatas sebagai tugas kuliah. Alhasil, dalam menulisnya pun tidak fokus pada format penulisan tetapi fokus ke isi dan selesai saja. Nah, hal ini haruslah dikurang-kurangin dan ayo bareng-bareng sadar pentingnya menulis yang baik dan sistematis.

Apa Itu Sistematika Penulisan?

Dilansir dari situs kemdikbud.go.id, Sistematika penulisan merupakan sebuah metode atau urutan dalam menyelesaikan sebuah riset, penelitian, maupun karya tulis.

Jadi, dalam sebuah tulisan yang baik harus memiliki kerangka dan urutan yang jelas (sistematis) yang tujuannya untuk menuangkan pola pikir yang jelas, enak dibaca serta menghidari salah arti.

Sistematika Penulisan Makalah

Ada banyak sistematika masing-masing jenis karya tulis. Khusus kali ini, kita bahas sistematika makalah saja ya supaya tidak kemana-kemana pembahasannya.

Susunan Makalah yang Baik dan Benar.

1. Cover

Bagian pertama dalam makalah yang harus ada, yaitu bagian cover. Cover makalah ini biasanya berisi mengenai beberapa hal, yaitu judul makalah, logo sekolah/kampus, nama kelompok, anggota kelompok dan nama jurusan dan kampusnya.

SOAL LPDP

Jadi, lengkapi cover dengan baik dan benar ya. Mudah kok.

2. Kata Pengantar

Bagian kedua, membuat kata pengantar yang baik dan benar. Kata pengantar makalah merupakan sebuah kata-kata yang berisi ucapan terima kasih kepada beberapa orang yang membantu dan juga ringkasan singkat mengenai isi makalah yang akan dibahasnya.

3. Daftar Isi

Dalam membuat sistematika penulisan makalah, bagian daftar isi ini adalah bagian paling penting menurut saya. Sebab, sebelum orang mau membaca isi makalahnya, maka akan melihat daftar isi dahulu. Apa yang akan dibahas dan menarik atau tidak.

Dengan melihat daftar isi yang menarik, maka orang lain akan mau meluangkan waktu untuk membaca makalah sampai selesai.

4. BAB I Pendahuluan

Dalam bagian pendahuluan makalah, untuk memudahkan sistematika penulisan maka dibagi 3 bagian lagi. Tujuannya, supaya setiap bagian penting ini dijelaskan dengan detail serta tidak ada yang ketinggalan.

A. Latar Belakang

Latar belakang makalah berisi rentetan peristiwa yang dibawakan oleh penulis makalah mengapa menulis sebuah makalah. Artinya, latar belakang ini adalah berisi konten yang ditulis untuk bisa menunjukkan adanya masalah penting yang harus dibahas dalam makalah.

Runtutan peristiwa ini sangat penting dalam sebuah latar belakang. Jika tidak ada kronologi yang jelas (urutan permasalahan), latar belakang yang kalian bikin akan dianggap sangat lemah.

Jika ingin lebih bagus lagi, baca ini dulu. Dijamin latar belakangmu disanjung. Baca: Cara Membuat Latar Belakang Skripsi [Panduan A-Z]

B. Rumusan Masalah

Jika sudah membuat latar belakang yang baik, pada bagian akhir latar belakang pasti dibahas masalah utama yang akan dibahas tuntas dalam pembahasan. Pada bagian rumusan masalah ini hanya ringakasan singkat dari masalah yang sudah ditulis dalam latar belakang saja, ya.

C. Tujuan

Terakhir di bagian pendahuluan adalah tujuan. Nah, tujuan ini adalah apa yang ingin dicapai untuk menyelesaikan masalah dalam rumusan masalah. Tujuan yang baik adalah yang “berencana menjawab masalah yang muncul dalam rumusan masalah“. Jadi, harus ada hubungan antar keduanya dengan jelas dan erat.

Ehhhh kok tidak ada manfaat makalah ya?

Yaps, manfaat ini sifatnya opsional. Bisa ada dan bisa tidak. Kebanyakan ada manfaat penelitian itu di skripsi dan penelitian, sih. Jadi, untuk makalah kayaknya tidak perlu banget.

Baca artikel terkait: 3 Manfaat Penelitian Bagi Peneliti

5. Bab II Pembahasan

Bagian kelima dalam sistematika penulisan makalah, yaitu pembahasan. Dalam pembahasan tidak ada patokan harus membahas tentang apa. Namun, yang perlu diperhatikan adalah bahaslah beberapa hal berikut ini.

  • Faktor yang memengaruhi masalah dalam rumusan masalah bisa muncul.
  • Penelitan atau riset yang telah ada untuk menyelesaikan masalah tersebut.
  • Metode, cara atau kritik apa yang ingin kamu sampaikan menanggapi masalah tersebut.
  • Dukung dengan data dan sumber yang valid.

Dengan membahas 4 poin tersebut saja, makalahmu akan sangat kaya akan kasanah ilmu pengetahuan bagi penulis dan bagi yang membacanya.

6. Bab III Penutup

Bagian terakhir, adalah bagian penutup. Bagian penutup makalah, terdiri dari kesimpulan dan saran.

A. Kesimpulan

Kesimpulan berisi mengenai jawaban dari semua tujuan penulisan masalah yang ditulis dalam pendahuluan. Jangan sampai membuat kesimpulan yang tidak menajwab tujuan penulisan makalah.

B. Saran

Untuk melihat contoh saran yang baik dan memukau dalam makalah, silakan baca disini: 5 Contoh Saran Makalah & Laporan: Cara Membuat Saran

7. Daftar Pustaka

Bagian paling penting supaya makalahmu dianggap benar dan memang niat dibuat, adalah bagian daftar pustaka ini. Sebab, dalam sebuah karya tulis tidak boleh tidak ada sumber, apalagi khusus untuk masalah makalah, penelitian, artikel ilmiah dan lain sebagainya.

Jadi, jangan sampai tidak ada sitasi dan referensi dalam membuat makalah.

8. Lampiran

Bagian terakhir dan sifatnya opsional adalah bagian lampiran. Lampiran ini hanya ada ketika memang dibutuhkan saja. Jika tidak dibutuhkan, bisa dihilangkan.

Itulah penjelasan Kak Ambis mengenai sistematika penulisan makalah yang baik itu sebaiknya seperti apa. Semoga saja bermanfaat dan bisa membantu nilai kalian lebih baik lagi, ya.

Bagikan Artikel Ini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait