7 Contoh Salam Penutup Presentasi

Salam penutup presentasi merupakan kunci untuk menuju proses tanya jawab yang lebih interaktif setelahnya. Berikut contoh salam penutup presentasi.
Salam penutup presentasi

Dalam presentasi, hal yang menarik dan menimbulkan interkasi bukan saat presentasinya tetapi bagaimana cara menutup yang baik sehingga orang-orang yang melihat berani untuk bertanya. Oleh karena itu, perlu diperhatikan sekali lagi terkait dengan salam penutup presentasinya, biar apa? Ya biar audiens itu lega, senang dan juga tergugah interaksi.

Nah, berikut sudah Kak Ambis tulis 7 contoh yang bisas Kamu gunakan dalam berbagai kesempatan ya mulai dari presentasi tugas, kuliah, magang, PKL dan masih banyak lagi. Bisa dikembangkan lebih banyak lagi dan bahkan bisa juga ditambahkan dalam bentuk pantun-pantun.

Contoh Salah Penutup Presentasi

“Ini adalah beberapa poin yang ingin saya sampaikan. Sebelumnya, izinkan saya untuk menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh hadirin atas kemungkinan adanya kesalahan atau pernyataan yang mungkin terasa kurang tepat dalam presentasi ini. Saya ingin menegaskan bahwa saya hanyalah seorang manusia yang tidak luput dari kesalahan.”

“Saya berharap isi presentasi yang saya bawakan kali ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua. Jika terdapat kekurangan, saya memohon maaf, karena kita tahu bahwa kesempurnaan adalah hak prerogatif Allah Swt.”

“Kita telah mencapai akhir acara ini. Terima kasih atas perhatian yang telah diberikan. Semoga kita dapat berkesempatan bertemu kembali pada kesempatan lain.”

“Dalam rangkaian presentasi hari ini, ini adalah beberapa hal yang ingin saya sampaikan. Saya ingin mengucapkan permohonan maaf sebesar-besarnya apabila ada kata-kata atau tindakan yang mungkin tidak sesuai bagi semua hadirin, baik Bapak maupun Ibu. Dengan ini, saya mengakhiri presentasi hari ini. Terima kasih atas kehadiran Anda semua. Wassalamualaikum wr.wb.”

“Kita telah mencapai akhir acara hari ini. Apabila ada kata-kata yang mungkin kurang tepat dalam presentasi saya, saya ingin mengucapkan permohonan maaf.”

“Sebelum saya mengakhiri presentasi, kami seluruh anggota kelompok (nama kelompok) ingin mengucapkan terima kasih atas perhatian yang telah diberikan oleh teman-teman selama presentasi kami. Kami berharap materi ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua.”

SOAL LPDP

“Mungkin cukup sampai di sini yang dapat saya sampaikan. Saya berharap hasil presentasi ini dapat memberikan manfaat bagi para audiens. Jika terdapat kekurangan atau kesalahan, saya ingin meminta maaf, karena kita menyadari bahwa kesempurnaan hanya dimiliki oleh Tuhan.”

Cukup sekian dan terima kasih juga ya dari Kak Ambis, semoga bisa bermanfaat tulisan kecil ini. Lancar-lancar dalam presentasi ya.

Artikel terbaru

Diposting oleh

Maksimalkan diri selama jadi mahasiswa.

Kalian harus bisa berkembang sendiri, jangan di dikte orang lain.